Mengenal Uniknya Suku Gunung Thailand

Menjelajahi pedalaman Thailand dengan tracking tidak hanya dapat menikmati pemandangan pegunungan, hutan, atau air terjun yang indah-indah. Anda juga dapat mengenal lebih dekat suku-suku pedalaman Thailand, dan kehidupan tradisional dan sederhana yang membawa keunikan tersendiri.

Berikut, beberapa suku-suku gunung Thailand yang terkenal dengan kehidupan kesehariannya yang kaya budaya:

Suku Lisu

Suku Lisu dapat ditemui di bagian utara Thailand, tepatnya di Chiang Rai, Mae Hong Sorn, dan Chiang Mai. suku ini aslinya merupakan keturunan dari penduduk Tibet Selatan.

Rumah-rumah suku lisu ini terbuat dari bambu dan menyatu langsung dengan tanah. Wanita suku Lisu mengenakan baju tradisional yang ebrwarna-warni ditambah dengan ornamen-ornamen perak.

Sedangkan kaum prianya sangat lihai dalam membuat busur panah, perangkap hewan, instrumen musik dan berbagai kerajinan bambu, kayu dan rotan. Mereka mendapat penghasilan dengan menjual hasil kerajinan, ornamen serta baju tradisional buatan tangan. Penduduk suku Lisu adalah penduduk yang mudah beradaptasi dengan perubahan zaman dan budaya.

Suku Karen

Suku ini adalah suku yang memiliki jumlah anggota suku terbesar.

Dengan jumlah 28 ribu orang, suku Karen dikelilingi pegunungan dan dataran tinggi di bagian utara, dan tengah Thailand. Rumah mereka terbuat dari bambu dan berbentuk panggung di mana bagian bawah dari panggung digunakan untuk tempat tinggal hewan-hewan ternak.

Kaum wanita suku ini mengenakan banyak kalung di lehernya, hingga membuat leher mereka panjang, sebagai tanda kecantikan. Wanita suku Karen adalah penenun terbaik se-Thailand, sementara kaum lelakinya lebih fokus dalam pertanian.

Dulu, suku Karen adalah penganut Animisme, namun kini sebagian penduduk mereka telah beragama kristen. Suku yang sangat menghormati tetua desa dan leluhurnya ini juga terkenal sangat kooperatif serta menjalin kehidupan yang damai dengan suku-suku lainnya.

Suku Lahu

Suku Lahu memiliki anggota suku sebanyak 25 ribu orang yang sebagian besarnya mendiami bukit-bukit di bagian utara Thailand. Suku ini terbagi menjadi empat kelompok suku yaitu merah, kuning, hitam dan She-Leh.

Leluhur suku Lahus berasal dari barat daya daratan China. Wanita suku Lahus terkenal piawai dalam mendesain kerajinan bordir dan kaum pria pandai membuat busur panah berkualitas tinggi, aksesori, serta alat-alat musik. Secara keseluruhan, penduduk Suku Lahus terkenal sebagai pembuat keranjang terbaik seantero Thailand.

Suku Akha

Suku Akha hidup di pegunungan Chiang Mai dan Chiang Rai, namun suku ini juga ditemukan hidup di Burma, Myanmar dan juga China. Suku Akha memiliki khas sebuah gerbang kayu yang diukir dan gerbang kayu ini dipercaya dijaga oleh roh yang menjaga suku mereka.

Pemasukan suku Akha berasal dari pertanian dan juga kesenian, barang-barang budaya dan juga alat-alat musik. Suku Akha terkenal masih sangat percaya terhadap hal-hal supernatural dan mempunyai peraturan-peraturan sendiri mengenai bagaimana menjalani hidup mereka.

Suku Hmong

Suku Hmong terbagi dalam dua subkelompok, yaitu Hmong Biru dan Hmong Putih. Sebagian besar dari suku ini mendiami pegunungan di Thailand Utara. Rumah mereka bersentuhan langsung dengan tanah, dengan lantai dasar yang merupakan tempat makanan dan barang-barang kebutuhan rumah tangga lainnya.

Dulunya, suku ini menghidupi dirinya dengan bertanam dan menjual Opium, namun kini mereka lebih memilih membuat kerajinan tangan dan budaya. Dukun suku Hmong dikenal sebagai penghubung ke dunia roh hingga kini, dan hanya sedikit saja dari anggota suku ini yang sudah beragama kristen.

Suku Yao

Suku Yao adalah satu-satunya suku gunung di Thailand yang mempunyai bahasa tertulis. Pakaian tradisional mereka berwarna-warni dengan brodir yang cantik. Suku ini dapat dengan mudah dibedakan dari suku-suku lainnya, karena mereka mengenakan turban hitam yang khas di kepalanya.

Suku Yao mempunyai literatur keagamaan yang berdasar dari Taoisme namun sebagian besar suku ini telah beragama Kristen dan Budha. Dari semua suku gunung, suku Yao terkenal sebagai pedagang yang terbaik.

sumber

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...